-->

Hilangkan Kerutan dan Remajakan Kulit Wajah dengan Durian

Buah durian termasuk buah yang paling disukai di Indonesia. Selain rasanya yang lezat, aromanya juga sangat menggoda. Istimewanya lagi, buah ini dikenal sebagai buah yang berperan dalam perawatan kecantikan. Buah tersebut bisa meremajakan kulit sekaligus mengurangi efek kerutan. Buah durian mengandung karbohidrat, lemak, dan protein. Tidak hanya itu, zat-zat lain, seperti serat, kalsium, asam folat, magnesium, zinc, dan besi juga ada di dalamnya.

remajakan kulit wajah
Bayangkan saja, dalam 100 g buah durian, terkandung 147 kkal. Artinya, ketika seseorang mengonsumsi 1 kg buah durian, jumlah kalori yang ia dapatkan ialah 1.470 kkal atau sebanding dengan porsi makannya selama 1 hari. Buah durian juga banyak mengandung gula, meskipun ada kandungan mangan yang bisa menjaga kadar gula tetap stabil. Bagi ibu hamil, buah durian diyakini tidak baik karena mengandung banyak gula dan sedikit alkohol. Sementara itu, ahli kecantikan menyatakan bahwa penuaan karena faktor eksternal dapat dicegah dengan beberapa cara, salah satunya dengan mengambil keuntungan dari buah durian.

Buah durian mampu mengurangi kerutan pada wajah (karena flavonoid yang bisa mengencangkan kulit) sekaligus mengurangi lingkaran hitam di mata. Anda pun dapat menggunakan buah durian sebagai masker wajah ataupun dikonsumsi secara langsung. Jika Anda ingin menggunakannya sebagai masker, Anda cukup mengoleskan daging buah durian pada wajah dan mata sebelum tidur. Selain menggunakan buah durian, Anda juga harus mengimbanginya dengan berolahraga secara teratur dan banyak mengonsumsi vitamin E.

Ekstrak durian juga bagus untuk mengembalikan sel-sel kulit mati pada tubuh Anda. Caranya, gunakan daging durian ketika Anda mandi, lalu bilaslah sampai bersih. Setelah mandi, Anda akan melihat perbedaannya. Tidak hanya sel-sel kulit mati yang menghilang, tetapi juga kulit Anda terlihat lebih kencang.

Namun, Anda harus lebih berhati-hati jika ingin membeli buah durian, karena banyaknya "injeksi" durian yang beredar saat ini. Artinya, buah durian disuntik dengan pemanis tertentu sebelum dijual. Ketika membeli buah durian, jangan ragu untuk meminta penjual membelah buah durian yang dijual, dan jangan ragu juga untuk mencicipinya. Pastikan kulit durian pilihan Anda berwarna kuning dan cokelat, dagingnya berwarna kuning, rasanya manis, serta beraroma harum.

Anda perlu waspada dengan buah durian berwarna hijau dan warna dagingnya pucat kuning, namun cenderung putih. Meskipun rasa dagingnya manis, ini merupakan buah durian yang masih muda dan telah "dipaksa" menjadi dewasa atau matang.

Jika terlalu banyak mengonsumsi buah durian, Anda mesti mewaspadainya. Sebab, itu berdampak cukup fatal. Dampak kolesterol yang tinggi dari buah durian sangat berbahaya bagi orang yang alergi kolesterol, karena ini bisa menimbulkan penyakit stroke. Tetapi, kolesterol juga sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk reproduksi. Jadi, konsumsilah buah durian secukupnya.