-->

Ternyata Ada Obat Alami Cegukan

Cegukan sendiri memang sangat mengganggu. Namun jangan salah, ada obat alami cegukan. Cegukan atau istilah yang lain disebut hiccups seringkali datang dengan tiba-tiba. Cegukan sendiri adalah kontraksi pada diafragma yang tidak di sengaja dan terjadi secara berulang-ulang. Cegukan umumnya dapat berhenti dengan sendirinya. Cegukan tersebut terjadi karena ada udara yang melewati paru-paru yang menyebabkan pita suara menutup.

Cegukan sering kali terjadi disaat kita minum air dingin setelah memakan makanan panas, makan secara berlebihan, tertawa terlalu keras, memakan makanan yang sangat pedas, minum minuman beralkohol terlalu banyak, dan bisa juga karena tekanan syaraf karena penyakit ginjal atau otak. Beberapa surve membuktikan banyak penderita syaraf yang menderita cegukan. Namun di orang sehat, cegukan adalah hal yang wajar.

Dan untuk mengobati cegukan itu sendiri diantaranya adalah:

1. Bernafaslah pada kantong kertas. Tiup terus berulang-ulang hingga wajah anda memerah. Usahakan pula kantong tersebut tertutup, jadi tidak ada udara yang masuk di dalamnya, kecuali karbondioksida yang anda keluarkan sebelumnya.

2. Tahanlah nafas semampu anda, dan ketika cegukan akan datang, hembuskan segera nafas tersebut. Lakukan selama beberapa kali, hingga cegukan anda sembuh.

Obat Alami Cegukan

3. Makanlah 1 sendok teh gula pasir yang kering. Maka cegukan anda akan berhenti. Ini dikarenakan gula pasir akan mengirimkan sinyal ke saraf agar cegukan dapat berhenti.

4. Tidurlah berbaring dengan posisi tidur lutut di tekuk ke dalam. Lakukan ini hingga cegukan berhenti.

5. Minumlah air putih dengan posisi duduk. Minumlah air putih tersebut sebanyak banyaknya.

6. Beri minyak kayu putih dari mulai leher hingga ke perut. Ini diharapkan agar organ-organ dapat berfungsi normal kembali.

Memang banyak obat-obat yang beredar untuk mengatasi cegukan ini. Namun bukan berarti obat-obat tersebut tidak mempunyai efek samping negative yang harus anda waspadai. Lebih baik gunakan mencoba obat alami cegukan ini. Memang cegukan tidak berlangsung lama, tapi kita cukup risi apabila saat berbicara keluar suara hikk-hikk karena cegukan tersebut.