-->

Kriteria Makanan Sehat untuk Hidup yang Lebih Panjang

Apa yang kamu konsumsi setiap hari maka itulah yang akan memberikan kontribusi bagi kesehatan, mereka yang sedari kecil membiasakan diri untuk konsumsi makanan yang sehat sudah pasti jauh dari penyakit berbahaya bahkan hingga memasuki masa tua nanti, namun sebaliknya bagi seseorang yang terbiasa konsumsi junk food, makanan berpengawet bahkan tak memperhatikan bersih tidaknya proses pengolahan akan sangat mudah terserang penyakit. Sebenarnya sangat mudah memiliki tubuh yang sehat, yaitu membiasakan diri dalam konsumsi makanan sehat sedari kecil.

Banyak masyarakat salah mengira bahwa makanan yang sehat selalu identik dengan rasa kurang tak enak, hambar dan sejenisnya, namun jangan khawatir karena sekarang ini penyajian makanan yang sehat sudah cukup banyak yang bervariasi, tawaran rasa juga sangat enak. Sekali-kali tak ada salahnya bagi Anda mencobanya, datang ke beberapa restoran yang secara khusus tawarkan menu sehat kepada Anda, manfaatnya selain menjaga kesehatan hingga mata tua juga bermanfaat dalam memperindah bentuk tubuh Anda, cocok bagi kamu yang tengah berdiet.

makanan sehat

Agar kamu selalu konsumsi makanan sehat tiap harinya berikut ini setidaknya beberapa tips yang bisa dicoba, diantaranya:

1. Jangan asal enak, namun pertimbangkan nutrisi apa yang kamu dapatkan dari makanan tersebut. Lihat dari bahan baku pembuatan, contohnya adalah daging, makanan yang satu ini sudah pasti sehat, namun dengan catatan jenisnya tak mengandung lemak dengan proses pengolahan yang tepat bukan.

2. Bahan pembuatannya segar, semakin lama bahan makanan tersebut diawetkan kandungan gizi yang ada di dalamnya sudah hilang, apalagi jika pada proses pengawetan tersebut menggunakan bahan-bahan yang tak seharusnya. Khususnya adalah daging dan ikan, pemilihan yang salah akan membahayakan Anda apalagi jika dikonsumsi dalam jangka waktu lama.

Baca juga: Membuat Bakso Rendah Lemak

3. Perhatikan porsi dan variasi menunya, siapa bilang bahwa banyak nasi dan sedikit lauk akan menyehatkan tubuh, justru porsinya tetap harus seimbang, patut untuk diketahui bahwa karbohidrat yang berlebih juga memiliki potensi untuk meningkatkan kadar gula dalam darah. Untuk itu dibutuhkan penyeimbang seperti asupan protein, mineral juga vitamin.

4. Konsumsi makanan instan boleh-boleh saja asalkan kamu memperhatikan kandungan bahan yang ada di dalamnya juga tanggal kadaluarsa. Jangan lupa juga untuk membatasi jumlah konsumsinya, seperti misalnya mie instan, produk bubur instan dan sejenisnya.

5. Hindari jenis makanan yang mengandung bahan kimia di dalamnya, baik itu untuk pengawet, penyedap maupun pewarna, efek samping memang tak akan kamu rasakan secara langsung, melainkan dalam jangka waktu lama, semakin sering dipicu maka dapat merusak organ-organ dalam tubuh kamu.

6. Sesuaikan dengan kebutuhan kalori, salah satu rahasia memiliki berat badan yang stabil adalah mengkonsumsi makanan sesuai dengan jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh, ini juga rahasia program diet Anda agar bisa berjalan dengan lancar.

7. Jangan lupakan asupan mineral yang masuk, jumlahnya paling tidak 8 gelas air perhari, tak hanya berfungsi dalam mencegah dehidrasi namun juga memperlancar pencernaan Anda.

8. Buah-buahan adalah sumber serat yang nikmat, , pencuci perut paling sehat sebenarnya bukan makanan yang tinggi kadar gulanya melainkan buah-buahan segar karena ini juga bermanfaat untuk memperlancar pencernaan.

Mudah bukan, dengan konsumsi makanan sehat akan membuat tubuh terhindar dari beragam jenis penyakit bahkan memungkinkan kamu memiliki kulit yang tampak awet mudah, budayakan hal tersebut pada anak-anak Anda juga.